Eko Suprihatino Sebut Sebut Mensere Cup 2023 Jadi Wadah untuk Menculkan Bibit Atlet Sepak Bola

Mensere Cup 2023
Foto bersama seluruh usai penyerahan hadiah kepada juara Mensere Cup 2023, Minggu (15/10/2023). Foto/istimewa.

Kabar Lokal -Ketua Askab PSSI Kabupaten Sambas sekaligus anggota Fraksi PKS DPRD Sambas, Eko Suprihatino menilai pertandingan Sepak Bola Mensere Cup 2023 menjadi wadah untuk menunculkan potensi atlet khususnya di Kecamatan Tebas dan Sebawi.

Hal itu diungkapkan Eko Suprihatino saat menghadiri partai puncak pertandingan Sepak Bola Mensere Cup 2023 yang memperebutkan Piala Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Sambas.

“Turnament ini menjadi wahana penting bagi bakat-bakat potensial baik di Kecamatan Tebas dan Sebawi,” ungkap Eko Suprihatino, Minggu (15/10/2023).

Ketua Fraksi PKS DPRD Kabupaten Sambas itu juga mengucapkan selamat kepada tim yang menjadi juara sekaligus memberikan apresiasi atas antusias dari seluruh tim yang mengikuti pertandingan tersebut.

“Semangat sportifitas yang ditunjukkan selama pertandingan, menjadi bukti baik untuk perkembangan sepakbola kita kedepannya,” tutup Eko Suprihatino.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *