Momen Reses Jadi Ajang Silaturahmi Antara Nurmaya Dewi dengan Masyarakat Desa Pangkalan Bemban

Nurmaya Dewi
Momen Reses Jadi Ajang Silaturahmi Antara Nurmaya Dewi dengan Masyarakat Desa Pangkalan Bemban

Kabar Lokal -Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sambas, Nurmaya Dewi menggelar reses di Desa Pangkalan Bemban, Kecamatan Selakau, pada Selasa (14/10/2025) siang.

Dalam kesempatan ini, Nurmaya Dewi mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Desa Pangkalan Bemban, Kecamatan Selakau yang telah hadir pada kegiatan reses tersebut.

Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Sambas itu mengungkapkan bahwa kegiatan reses yang dilaksanakannya bukan hanya sekedar tugas selaku dewan, tetapi juga momen silaturahmi langsung dengan masyarakat.

“Saya senang, karena pada kesempatan ini saya dapat melaksanakan silaturahmi secara langsung dengan masyarakat. Mereka juga luar biasa semangat untuk hadir pada kegiatan ini,” ungkap Nurmaya Dewi.

Selain silaturahmi, dalam momen ini juga dimanfaatkan Nurmaya Dewi untuk mendengar keluhan yang dihadapi masyarakat khususnya dalam bidang pelayanan publik, mulai dari kesehatan, pendidikan hingga infrastruktur.

“Selain silaturahmi saya juga secara langsung mendengar keluh kesah atau cerita dari masyarakat dalam bentuk diskusi untuk memberikan solusi dari masalah yang meraka hadapi,” jelas Nurmaya Dewi.

Dalam kegiatan ini, terlihat kehadiran anggota DPRD Kabupaten Sambas Dapil III (meliputi Kecamatan Selakau, Selakau Timur dan Salatiga) itu, disambut hangat oleh masyarakat Desa Pangkalan Bemban.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *