Kabar Lokal -Kepala Sekolah SDN 8 Pemangkat, Aifah mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Sambas yang telah membangun Gedung Baru SDN 8 Pemangkat, Rabu (7/2/2024).
Aifah mengatakan setelah kurang lebih 20 tahun rusak, kini di era kepemimpinan Bupati Sambas, Satono SDN 8 Pemangkat mendapat bantuan pembangunan gedung baru.
Untuk itu, dia juga mewakili SDN 1 dan SDN 2 Pemangkat mengucapkan terimkasih kepada Bupati Satono yang telah merenovasi gedung sekolah mereka.
“Kami mengucapkan terimkasih kepada pihak yang membantu pembangunan gedung baru dan renovasi untuk SDN 1, SDN 2 dan SDN 8 terutama Pemkab Sambas,” ungkap Aifah.
Aifah juga berkomitmen akan mendukung percepatan visi misi Sambas Berkemajuan melalui sektor pendidikan khususnya di SDN 8 Pemangkat.
“Semoga kedepan lebih baik lagi dan guru maupun siswa meningkatkan kualitas pendidikan agar lebih baik lagi,” harap Afiah.
Sementara Riska Mawarni selaku wali siswa SDN 8 Pemangkat mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Sambas yang telah membangun SDN 8 Pemangkat.
Dia berharap dengan dibangunnya gedung baru dapat meningkatkan semangat pihak sekolah dalam meningkatkan prestasi seluruh peserta didik yang ada di SDN 8 Pemangkat.
“Semoga pihak sekolah lebih semangat meningkatkan prestasi anak didik dan memotivasi siswa dalam proses belajar,” ungkap Riska.
Terakhir, Riska berpesan agar Pemerintah Kabupaten Sambas terus memperhatikan sekolah-sekolah yang masih kurang memadai.